Mencekam! Kapal Kayu Tujuan Bastiong-Rum Nyaris Tenggelam

Sebuah kapal kayu rute Bastiong Ternate tujuan Rum Tidore nyaris tenggelam saat membawa sejumlah kendaraan sepeda motor dan 25 orang penumpang, kejadian mencekam ini terjadi pada pukul 16.00 WIT selasa 16 Januari 2024.

Salah satu penumpang kapal tersebut saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa itu, Novita menceritakan kapal tersebut hendak keluar dari pelabuhan Bastiong Ternate menuju Pelabuhan rum Tidore dalam kondisi cuaca buruk.

Saat itu kapal membawa 25 orang penumpang dan sejumlah kendaraan sepeda motor, kapal tersebut dihantam gelombang tinggi dan angin kencang tak jauh dari pelabuhan Bastiong Ternate.

“Ombak yang sangat besar dan angin kencang sehingga membuat penumpang panik, dan pengemudi mengambil keputusan putar haluan ke pelabuhan Bastiong”ujar Novita, penumpang.

Novita menambahkan setelah mutar balik ke Pelabuhan Bastiong, kapal tersebut selamat dan menunggu kondisi laut teduh hampir setengah jam, lalu kemudia melanjutkan kembali perjalanan ke Pelabuha Rum Tidore.

“dan setalah tiba di pelabuhan Bastiong, kapal kayu dan semua penumpang panik, hingga menunggu hampir setengah jam, dan melanjutkan kembali perjalanan ke pelabuhan rum dengan selamat” tutup Novita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *