IKB Gane Raya Bersatu Lingkar Tambang Galang Dana Korban Banjir

Halmahera Tengah – Ikatan Keluarga Besar atau IKB Gane Raya Bersatu di lingkar tambang Halmahera Tengah, melakukan penggalangan dana untuk membantu korban banjir di 3 Desa Kecamatan Gane Timur, Halmahera Selatan. Donasi tersebut terkumpul sebanyak 5 juta rupiah sejak senin 1 Juli kemarin.

Ketua IKB Gane Raya Bersatu, Harun Daud mengatakan dana tersebut masih dikumpulkan pihaknya dan akan disalurkan kepada korban banjir di Gane Timur pada tanggal 8-9 juli mendatang.

“Saat ini kami masih fokus penggalangan dana, nanti setelah rampung pada tanggal 8-9 juli kami akan langsung salurkan ke warga terdampak banjir di gane timur”ujar Harun Daud, Ketua IKB Gane Raya.

Ketua IKB Gane Raya, Harun Daud (kanan) bersama Ketua Pemuda Desa Lelilef Sawai, Melki Sedek Arbaben (kiri) foto bersama saat melakukan penggalangan dana.

Harun Daud mengatakan, aksi sosial ini dilakukan di wilayah lingkar tambang di Desa Lelilef, Kecamatan Weda Tengah, dengan cara menjual minuman saset kepada para pekerja tambang untuk mengumpulkan donasi.

Selain itu, Harun Daud juga mengatakan bahwa pihaknya telah mendapat dukungan mulai dari Pemerintah Desa dan pihak Kepolisian setempat atas koordinasi aksi sosial yang dilakukan di lingkar tambang.

“Kami telah berkordinasi dengan organisasi kepemudaan Desa Lelilef, Kepala Desa serta pihak kepolisian setempat, Alhamdulilah aksi sosial ini mendapat dukungan “tandasnya.

Penggalangan Dana dilakukan IKB Gane Raya dengan cara menjual kemasan minuman air putih kepada pekerja tambang lainnya.

Diketahui, Bencana banjir yang melanda 3 Desa di Kecamatan Gane Timur, Kabupaten Halmahera Selatan pada bulan juni kemarin yaitu Desa Kotalow, Desa Foya dan Desa Taba.

Bencana banjir tersebut muat membuat 13 rumah rusak berat dan 13 rumah lainnya rusak ringan, sementara itu ratusan orang terpaksa diungsikan akibat dari peristiwa ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *